SKET Dance adalah anime yang diangkat dari manga Shounen Jump di
Jepang. Ini salah satu anime favorit saya. Ceritanya begitu menarik, ringan,
tapi lucu luar biasa. Pasti yang udah pernah nonton anime ini akan berpendapat
begitu. Di ceritanya, SKET Dance adalah klub pembantu akademi sekolah mereka,
SMU Kaimei. SKET juga bisa berasal dari singkatan Support, Kindness,
Encourgement, dan Troubleshoot. SKET Dance biasa disebut Sket-dan. Klub ini
hanya terdiri dari tiga orang, yaitu Fujisaki Yuusuke, Onizuka Hime, dan Usui
Kazuyoshi. Mereka akan membantu para pelanggan mereka yang memiliki masalah.
1. Fujisaki Yuusuke, atau
yang biasa dipanggil Bossun ini adalah pendiri Sket-dan. Bossun juga
merupakan pemimpin dari klub ini. Ia lahir tanggal 11 November. Tokoh Bossun
ini sangat lucu. Ia pintar melawak, namun sebenarnya baik hati dan suka
menolong. Itulah sebabnya ia membangun Sket-dan. Bossun juga mempunyai kekuatan
unik, yaitu mode konsentrasi. Ketika ia menggunakan google yang selalu ia bawa,
kekuatan konsentrasinya menjadi meningkat. Bossun selalu memakai topi Popman
berwarna merah dengan dua tanduk kecil di atasnya, ditmabah dengan google yang
biasanya Popman pakai.
2. Onizuka Hime, atau sering
dipanggil Himeko adalah simbol kekuatan dalam kelembutan Sket-dan. Dulu,
Himeko dijuluki Sang Legendaris Onihime karena kesadisan dan kekejamannya dalam
bertarung. Himeko selalu membawa stick hockey-nya yang merupakan senjata
terbaiknya dan memakan sejenis permen lolipop yang bernama Pelolin
Candy/Pelocan. Tokoh Himeko ini cukup unik. Kadang, ia bisa galak seketika dan
menghajar habis-habisan lawannya sampai bonyok. Tapi, kadang ia bisa sangat
menjadi baik, lembut, dan pemalu. Himeko memang kadang sulit ditebak. Walau
dijuluki Sang Legendaris Onihime, Himeko tetap memiliki jiwa lembutnya.
3. Usui Kazuyoshi, atau
sering dipanggil Switch. Ia dipanggil Switch karena kehebatannya dalam
teknologi. Switch tidak pernah berbicara menggunakan mulutnya. Ia selalu
menggunakan laptopnya. Switch memiliki gangguan psikologis yang membuatnya
enggan berbicara dengan mulutnya. Padahal, Switch lumayan tampan. Ia selalu
memakai kacamata. Switch juga dijuluki si Otaku karena hobinya mengumpulkan
banyak informasi tentang anime. Switch jarang menunjukan ekspresinya. Ia jarang
tersenyum dan selalu memasang wajah sok serius. Tokoh Switch ini unik. Walau
tidak memiliki ekspresi, Switch tetap bisa melawak dengan gerakannya yang
kadang aneh atau ucapannya. Walaupun begitu, aku tetep pengen ngedenger Switch
ngomong langsung pake mulutnya. Di antara tiga anggota SKet-dan, Switch adalah
yang paling misterius. Oh ya, Switch juga mampu mencari informasi dengan cepat
melalu komputernya dan ia tahu semua data diri seluruh siswa Kaimei. Gak cuma
Bossun, Himeko, dan Switch yang menjadi sorotan utama. Banyak juga para tokoh
pendamping yang lucu dan unik. Mereka merupakan para pelanggan Sket-dan. Dengan
kehadiran mereka dan masalah mereka yang agak labil, ceritanya malah jadi makin
seru! Beberapa tokoh pendamping:
4. Saotame Roman, ia seorang
siswi SMU Kaimei yang bercita-cita menjadi seorang mangaka. Ia termasuk dalam
klub manga Kaimei dan ruangan klub manga bersebelahan dengan klub Sket-dan.
Tokoh Roman ini unik. Sebenarnya, ia cantik dan imut. Tapi, tingkahnya yang
begitu tergila-gila terhadap manga membuatnya menjadi berhubungan terus dengan
manga. Roman selalu menganggap Bossun adalah pangerannya (Ouji).
5. Kibitsu Momoka, ia bukan
siswi SMU Kaimei, tapi ia cukup dekat dengan anggota Sket-dan. Awalnya, Momoka
mengaku-ngaku bahwa dirinya adalah Sang Legendaris Onihime. Padahal, julukan
itu sebenarnya milik Himeko yang sudah taubat menjadi Onihime. Pada suatu hari,
anak buah Momoka dipukuli oleh Himeko. Esoknya, Himeko diculik oleh anak buah
Momoka dan menghadap Momoka. Namun, begitu Momoka tau bahwa Himeko adalah
Onihime asli, Momoka berubah menjadi baik terhadap Himeko dan taubat juga
menjadi Onihime. Momoka sering memanggil Himeko dengan sebutan Nee-san.
Sekarang, Momoka menjadi seorang artis terkenal. Awal karirnya menjadi seiyuu
(pengisi suara), berubah menjadi pemain drama, dan menjadi penyanyi. Dan
rasanya .... Momoka sepertinya memiliki rasa terhadap Switch (SKET Dance
episode 56) :p
Michiru, Unyuu,
Agata, Tsubaki, Daisey Team OSIS, adalah musuh besar Sket-dan, terutama bagi
Bossun. Team OSIS yang terdiri dari; Ketua, Agata Soujiro; Wakil Ketua, Tsubaki
Sasuke; Sekretaris, Asahina Kikuno (Daisey); Bendahara, Unyuu Mimorin; dan
Pengurus Umum, Michiru Subaru. Bossun tidak menyukai Team OSIS karena ia
menganggap mereka sombong dan sok keren, terutama Tsubaki. Tsubaki adalah wakil
ketua OSIS. Walau ia hanya wakil, namun banyak pekerjaan ketua yang ia
kerjakan. Tsubaki sempat akan membubarkan Sket-dan, namun karena taruhan
perlombaan, Tsubaki akhirnya kalah.
Sket dance
awalnya iseng doang gue liat diinternet, kayaknya seru gitu terus download 1
episode eh keterusan. Pas sampai episode 12 quota internet habis, terus isi
quota. Pas lanjut download ternyata ada link yang udah mati. Jadi akhirnya gue terpaksa
nanya temen sana-sini dan alhamdulilah setelah menunggu sekian lama, akhirnya
bisa juga nonton sket dance hehe terima kasih klinik pantong.